0

Yakin Ospek Menyeramkan?

Posted by Dinda Narullita Putri on Nov 13, 2016 in Uncategorized

Kalian pasti tidak asing dengan kata OSPEK atau kegiatan Orientasi Studi dan Pengenalan Kampus, sebelum bisa memulai kegiatan perkuliahan kalian harus mengikuti kegiatan tersebut. Kegiatan ini bertujuan untuk menyambut mahasiswa baru dan mengenalkan kamu dengan lingkungan kampus. Yang sering didengar, OSPEK itu menyeramkan dan tidak mendidik, ada unsur kekerasan dan pelecehan. Akan tetapi apa kalian tahu jika OSPEK punya sisi yang menyenangkan? Setidaknya di Universitas Gadjah Mada kegiatan orientasi kampusnya membuat kamu ingin mengikutinya.

Kegiatan OSPEK di Universitas Gadjah Mada lebih sering disebut dengan PPSMB atau Pelatihan Pembelajaran Sukses Mahasiswa Baru. Pada kesempatan kali ini, saya akan menceritakan pengalaman saya ketika mengikuti kegiatan PPSMB di Universitas Gadjah Mada. PPSMB ini dilaksanakan selama satu minggu yang dimulai pada tanggal 1 sd 6 Agustus 2016. Sangat menyenangkan bisa mengikuti kegiatan tersebut karena saya dapat menemukan teman-teman baru yang berasal dari bermacam-macam daerah dan tentunya dengan karakter mereka yang berbeda-beda. Tidak hanya itu, tugas yang diberikan juga tergolong mudah seperti membuat esai, poster, dan lain sebagainya.

Kegiatan PPSMB ini tergolong unik. Mengapa? Karena kami, peserta PPSMB diminta untuk memakai caping di hari pertama kami mengikuti kegiatan ini. Awal hari, dimulai dengan mengikuti upacara pembukaan penerimaan mahasiswa baru yang dihadiri oleh sekitar 9000 mahasiswa baru UGM atau yang lebih dikenal dengan sebutan GAMADA alias Gadjah Mada Muda. Upacara dilaksanakan di lapangan Grha Sabha Pramana. Upacara berjalan dengan tertib. Selanjutnya, ada beberapa penampilan dari UKM di UGM serta orasi dari Bapak Ganjar Pranowo. Tidak hanya itu, ada pertunjukkan airshow yang sangat menakjubkan untuk menyambut para GAMADA.  Setelah selesai kegiatan di Grha Sabha Pramana, para GAMADA melanjutkan kegiatan PPSMB di ruangan masing-masing sesuai dengan kelompoknya. Saya dan teman-teman saya yang bernama kelompok Wreksodiningrat 28 segera menuju ke fakultas teknik untuk melaksanakan kegiatan selanjutnya.

Tidak jauh berbeda dengan hari pertama, pada hari kedua kami melaksanakan kegiatan PPSMB di ruangan yang telah ditentukan. Hari pertama dan kedua PPSMB adalah kegiatan PPSMB Universitas yang artinya setiap anggota kelompok berasal dari prodi yang berbeda-beda.

Hari ke-3, PPSMB Metamorv yang diikuti oleh empat prodi yaitu rekam medis, kesehatan hewan, pengelolaan hutan, dan agroindustri. Hari ke-4, PPSMB Permadani yaitu PPSMB pada tingkat fakultas yang merupakan fakultas sekolah vokasi.

Hari ke-5 dan ke-6 kegiatan PPSMB lebih terfokuskan pada pelatihan softskill.  Yah, seperti itulah sedikit gambaran tentang PPSMB UGM yang sangat menyenangkan dan sangat berkesan. Soooo, jangan takut dan ragu dengan OSPEK karena UGM akan membuat OSPEK kalian menjadi kenangan yang tidak akan terlupakan. Sebuah foto selalu jadi pengingat untuk mengenang suatu momen, berikut beberapa foto kegiatan PPSMB saya.

 

 

 

 

 

 

 

 

 
0

Mahasiswa UGM yang Ideal di Era Globalisasi

Posted by Dinda Narullita Putri on Nov 13, 2016 in Uncategorized

mahasiswa-ugm-yang-ideal-di-era-globalisasi

 
1

Hello world!

Posted by Dinda Narullita Putri on Nov 8, 2016 in Uncategorized

Welcome to Wadah Aspirasi, Kreasi dan Catatan Harian Aktivitas Mahasiswa UGM. This is your first post. Edit or delete it, then start blogging!

Copyright © 2024 dinda.n's blog All rights reserved. Theme by Laptop Geek.